Bupati Lampung Selatan Terapkan Pembayaran Gaji Otomatis Setiap Tanggal 1


KALIANDA
– Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan (Pemkab Lamsel) meluncurkan gebrakan baru dengan memastikan pembayaran gaji Aparatur Sipil Negara (ASN) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) akan dilakukan secara otomatis setiap tanggal 1, meskipun jatuh pada hari libur atau tanggal merah.



Terobosan ini diumumkan oleh Kepala Badan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Pemkab Lampung Selatan, Wahidin Amin, yang menambahkan bahwa kebijakan ini mulai diterapkan pada 1 April 2025 mendatang. “Ini adalah inovasi dari Bapak Bupati Lampung Selatan, dengan harapan ASN dan PPPK tetap menerima gaji tepat waktu setiap tanggal 1 setiap bulannya,” ujarnya.



Sementara itu, pada Rabu (19/3/2024), Bupati Lampung Selatan, Radityo Egi Pratama (Egi), juga menyerahkan Tunjangan Hari Raya (THR) secara simbolis kepada perwakilan ASN di Aula Rajabasa, Kantor Bupati. Pembayaran THR ini merupakan bagian dari komitmen Pemkab dalam memberikan perhatian kepada ASN, Anggota DPRD, serta PPPK di Kabupaten Lampung Selatan.

Bupati Egi menjelaskan bahwa anggaran untuk pembayaran THR bersumber dari APBD Tahun 2025, yang totalnya mencapai Rp38.107.212.780. Anggaran ini diperuntukkan bagi sekitar 6.698 penerima, yang terdiri dari 2 pejabat negara, 50 anggota DPRD, 6.017 PNS, dan 629 PPPK. “Ini merupakan bentuk perhatian dan apresiasi kepada pejabat negara, anggota DPRD, PNS, dan PPPK melalui APBD Tahun Anggaran 2025,” kata Bupati Egi.



Selain pembayaran THR, Bupati Egi juga mengumumkan adanya kenaikan Tunjangan Penghasilan Pegawai (TPP) bagi PNS dan PPPK, yang tahun ini naik menjadi 75 persen dari nilai tahun sebelumnya yang hanya 50 persen. “Doakan, tahun depan bisa mencapai 100 persen. Saya tingkatkan hak bapak/ibu semua, tapi saya juga tuntut kinerja yang lebih baik,” tegas Bupati Egi.

Bupati berharap pemberian THR dan kenaikan TPP ini dapat menjadi motivasi untuk meningkatkan semangat kerja ASN dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat Lampung Selatan. “Saya berharap pemberian THR ini menjadi semangat bagi ASN untuk meningkatkan kinerja. Mari terus bekerja dengan kolaborasi dan kekompakan dalam memberikan pelayanan yang terbaik untuk masyarakat,” pesan Bupati Egi.

Post a Comment

Silahkan Tulis Komentar Anda

Lebih baru Lebih lama