PESAN KETUA PKS LAMPUNG UNTUK MEMENANGKAN PEMILU


GK, Bandar Lampung -  Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Lampung melakukan Kick Off Kampanye Pemilu 2024 yang berpusat di kantor DPW PKS Lampung dan dilakukan secara online melalui aplikasi Zoom dan Youtube, Kamis (30/11).

Ketua DPW PKS Lampung Ahmad Mufti Salim meberikan beberapa pesan kepada seluruh struktur, anggota serta simpatisan PKS.

Ahmad Mufti Salim mengatakan, masa kampanye sudah dimulai, maka semua anggota PKS harus siap siaga. Semua anggota dan simpatisan PKS diminta untuk berperilaku ekstra. Selama 75 ke depan, hari hari-hari bagi anggota dan simpatisan PKS adalah hari-hari pengorbanan. 

Berikutnya, Mufti meminta anggota PKS memahami isu utama kampanye gagasan nasional dan isu utama calon presiden. 

“Pasarkan ke masyarakat dengan baik dan kuatkan dengan argumen yang baik. Isu pangan murah, kerja gampang, sehat mudah akan diturunkan sesuai dengan kearifan lokal di Lampung,” kata Mufti.

Selanjutnya, Mufti meminta sturktur partai mengawal program pemenangan secara komprehensif dan disiplin. Menjaga soliditas partai dengan mengedepankan ahlakul karimah dalam menjalan proses pemenangan pemilu.

Terakhir, Anggota PKS melakukan perekrutan suara sesuai target yang ditetapkan dan untuk para Caleg bekerja secara maksimal untuk mendapatkan dukungan masyarakat,[red]

Posting Komentar

0 Komentar