Ketua RW. 04 Ciracas Jaktim Adakan Bhakti Sosial GETAR


 LAMPUNG7COM, Jakarta | Karang Taruna RW. 04 Ciracas dibawah koordinasi Ketua Karang Taruna Fajar Panjalu dan Ketua RW 04 Ciracas Jakarta Timur Supriyadi bekerjasama dengan Frisian Flag Indonesia melaksanakan kegiatan bakti sosial, Senin (5/4/2021).

Kegiatan tersebut diiringi dengan berbagi sembako terhadap masyarakat yang terdampak covid-19, dibagikan dengan cara mobile di seputar wilayah RW 04 Ciracas Jakarta Timur, dimulai dari RT 01 sampai RT 16.

Ketua RW 04 Ciracas juga sebagai anggota kepolisian Ipda Supriyadi mengatakan, kegiatan bakti sosial ini rutin kami lakukan setiap menjelang bulan suci Ramadhan, yang dinamakan bakti sosial Gerakan Tebar Sembako Ramadhan (GETAR) yang dilakukan dengan tujuan untuk membantu sesama ditengah pandemi covid-19, terutama bagi yang terdampak langsung.

Lanjut ia, bantuan yang diberikan berupa paket sembako sebanyak 225, diantaranya beras 5 liter, minyak 2 liter, mie instan, tepung dan susu dalam kemasan kaleng.

Lanjut Ketua Rw 04 Supriyadi, "Saya berharap kepedulian antar sesama harus semakin ditingkatkan terutama dalam penanganan covid – 19," imbuhnya.

"Saya mengajak semua untuk bisa membantu, karena dalam bahu - membahu menyusun kekuatan semaksimal mungkin pada penanganan covid-19, karena masih banyak yang membutuhkan terutama ditengah pandemi covid-19.

Masih hal yang sama, "Selain itu saya menghimbau agar masyarakat sama-sama menjadi pahlawan bagi lingkungan sekitar, diantaranya dengan tetap berada dirumah, menggunakan masker Ketika harus keluar rumah, serta menjaga jarak ketika berada diluar rumah," pungkas Supriyadi. | Mkl

Posting Komentar

0 Komentar