Pastikan Pemilu 2024 Berjalan Aman, Kapolresta Bandar Lampung Tinjau Pengamanan di Sejumlah TPS


GK, BANDAR LAMPUNG
– Kapolresta Bandar Lampung Kombes Pol Abdul Waras, S.I.K, meninjau langsung pengamanan di sejumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang ada di wilayah kota Bandar Lampung, Rabu (14/02/2024).

Didampingi oleh sejumlah pejabat utama, peninjauan diawali di TPS 13 Negeri Olok Gading, Kecamatan Teluk Betung Barat Kota Bandar Lampung dan TPS 19 kecamatan Tanjung Senang Bandar Lampung.

Kasi Humas Polresta Bandar Lampung AKP Agustina Nilawati mewakili Kapolresta Bandar Lampung Kombes Pol Abdul Waras, S.I.K, menjelaskan bahwa peninjauan ini dilakukan guna memastikan proses pemungutan suara pada Pemilu 2024 khususnya di Kota Bandar Lampung berjalan dengan aman dan lancar.

“Kita memastikan petugas pengamanan di TPS, memedomani SOP yang berlaku agar proses pemungutan suara dapat berjalan dengan aman dan lancar” ungkap Kasi Humas Polresta Bandar Lampung.

Kapolresta Bandar Lampung Kombes Pol Abdul Waras juga meminta personel yang terlibat pengamanan agar intens menjalin komunikasi dengan stake holder terkait seperti TNI dan Linmas serta perangkat di TPS.

Polresta Bandar Lampung sendiri menyiagakan 502 personel untuk memberikan pengamanan di 2880 TPS yang tersebar di wilayah Kota Bandar Lampung. 

Selain itu, Polresta Bandar Lampung juga intens menggelar patroli gabungan bersama jajaran Denpom II/3 Lampung dan Sat Brimobda Lampung dalam rangka cipta kondisi kamtibmas pada Pemilu 2024,[Feby/Rilis]

Posting Komentar

0 Komentar