Inna Lillahi... Kepala Desa Khepong Jaya, Juyani Meninggal Dunia

GK, Lampung - Inna Lillahi Wa Inna Lillahi Roji'un telah berpulang memenuhi panggilan Allah subhanahuan ta'ala Juyani bin Sarudin, Kepala Desa Khepong Jaya, Kecamatan Padang Cermin, Kabupaten Pesawaran.Rabu 26 April 2023.

Almarhum Juyani adalah suami dari Rohimah meninggal dunia di usia 54 tahun, Almarhum memiliki 2 anak, 1 perempuan dan 1 laki-laki serta 2 Cucu.

Almarhum juga memiliki beberapa anak angkat yang ikut tinggal bersama di rumah kediamannya di Desa Khepong Jaya.

Dari pantauan awak media di lapangan,Bupati Pesawaran dendi Ramadona bersama rombongan,Uspika Kecamatan Padang Cermin,kepala Desa sekecamatan Padang cermin dan ratusan warga ikut hadir berduka Cita.

Bupati Pesawaran hadir di tengah-tengah jama'ah ikut serta menyolatkan dan memakamkan jenazah Almarhum Juyani kepala Desa Khepong Jaya.

Jasadnya almarhum Juyani Kepala Desa Khepong Jaya  di mandikan di rumah kediamannya di Desa Khepong Jaya,di solatkan di masjid Baitul Jannah Dusun kebon Kelapa,di makamkan di pemakaman TPU Kampung Tua Desa Khepong Jaya Kecamatan Padang Cermin Pesawaran.(Feby)

Post a Comment

Silahkan Tulis Komentar Anda

Lebih baru Lebih lama