Peduli Sesama, Polda Banten Bantu Paket Sembako serta Perlengkapan Bayi dan Anak Kepada Korban Gempa


GK, Serang - Bentuk kepedulian sesama, Polda Banten mengirimkan bantuan berupa ratusan paket sembako kepada korban bencana alam gempa bumi di Cianjur pada Kamis (23/11).

Pemberangkatan dilaksanakan di lapangan apel Polda Banten yang dipimpin langsung oleh Kapolda Banten Polda Banten Irjen Pol Prof. Dr. Rudy Heriyanto didampingi Dansat Brimob Polda Banten Kombes Pol Dede Rojudin, Dirbinmas Polda Banten Kombes Pol Sofwan Hermanto, Kabidkum Polda Banten Kombes Pol Yuliani beserta PJU Polda Banten.

Saat diwawancarai, Dansat Brimob Polda Banten Kombes Pol Dede Rojudin mengatakan bahwa bantuan ini merupakan tahap awal yang dikirimkan ke daerah Cianjur Jawa Barat, "Saya Dansat Brimob Polda Banten atas nama Kapolda Banten hari ini mengirimkan bantuan tahap awal untuk saudara-saudara kita yang menjadi korban gempa bumi di Cianjur, sesuai arahan Kapolda bahwa ini merupakan tahap pertama bantuan yang diberangkatkan, kita juga akan menggalang kembali bantuan sambil menunggu informasi dari personel yang berangkat hari ini terkait apa saja yang dibutuhkan oleh korban gempa bumi di Cianjur, dan kami akan segera mengirimkan kembali bantuan yang dibutuhkan," kata Dede.

Adapun jenis sembako yang dikirimkan meliputi beras sekitar 1,75 ton, minyak goreng lebih dari 1.000 liter , ratusan pcs mie instan, dan perlengkapan bayi diantarnya puluhan pampers bayi, puluhan dus susu anak, bubur bayi serta biskuit bayi.

Diakhir, Dede mengatakan bahwa sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama, Polda Banten juga akan menggelar sholat ghoib untuk korban gempa di Cianjur, "Selain bantuan dalam bentuk paket sembako, kami dari Polda Banten akan melaksanakan sholat ghoib sebagai bentuk kepedulian kepada saudara-saudara kita yang menjadi korban gempa di daerah Cianjur," tutup Dede. [Icha]

Posting Komentar

0 Komentar