Kondusif, Polres Cilegon Melaksanakan Pengamanan Unjuk Rasa Buruh di DPRD Kota Cilegon


GK, Cilegon - Polres Cilegon Polda Banten melaksanakan kegiatan pengamanan Unjuk Rasa Forum Serikat Pekerja/Buruh Kota Cilegon yang menuntut dan menolak Kenaikan Harga BBM, tolak Omnibus Law UU Cipta Kerja, naikan UMP 2023 dan Naikan UMK/UMSK Tahun 2023 di depan DPRD Kota Cilegon, Senin, (13/09).

Kapolres Cilegon Polda Banten AKBP Eko Tjahyo Untoro diwakili Kasihumas Polres Cilegon IPTU Sigit Dermawan mengatakan bahwa hari ini kami melaksanakan kegiatan pengamanan unjuk rasa dari buruh dan pekerja Kota Cilegon yang melaksanakan kegiatan atau aksi di depan DPRD kota Cilegon.

Dimana terdapat beberapa tuntutan dari Massa aksi yang melaksanakan unjuk rasa di depan DPRD kota Cilegon diantaranya menolak Kenaikan Harga BBM, tolak Omnibus Law UU Cipta Kerja, naikan UMP 2023 dan Naikan UMK/UMSK Tahun 2023. Ujar IPTU Sigit Dermawan.

Dan massa aksi langsung di mediasi oleh Polres Cilegon Polda Banten yang dihadiri Kapolres Cilegon Polda Banten AKBP Eko Tjahyo Untoro dan Ketua DPRD Kota Cilegon Sdr. Isro Mi'roj serta didampingi oleh Kasat Intelkam, Kasatreskrim dan Kabag Ops Polres Cilegon Polda Banten. Tambah IPTU Sigit Dermawan.

Alhamdulillah Pengamanan Unjuk Rasa hari ini berjalan lancar dan tidak ada sesuatu hal yang berdampak negatif, kegiatan ini sangat diapresiasi karena tertibnya Massa aksi buruh dan pekerja Kota Cilegon. Tutup IPTU Sigit Dermawan. [Icha]

Posting Komentar

0 Komentar